Jumat, 01 Mei 2015

Pelaksanaan Technical Meeting peserta arthuporia VIII, Jumat, 1 Mei 2015.
Foto: Maulidya
Reporter : Marina
Parangtambung,BIOma-Kingdom Lab Art Himabio Fmipa UNM merupakan Biro Kegiatan Mahasiswa Biologi di bidang seni yang saat ini menggelar Perekrutan anggota baru yang disebut, Arthuporia VIII. Bertempat di  rumah adat Bone, Benteng Somba Opu, kegiatan ini berlangsung selama dua hari (2-3 April 2015). 

Mengangkat tema Optimalisasi Peran Untuk Mewujudkan Generasi yang Seatap Setekad Menempa Bakat, peserta yang berasal dari angkatan 2013 dan 2014 akan dibekali ilmu lima cabang seni. Seperti penuturan sekretaris KLA, Rusnita Ruslang  “Pembukaan kegiatan berlangsung pada hari jumat kemudian dilanjutkan pemberian materi pada hari sabtu mengenai Seni rupa, sastra,musik, tari dan  teater hingga malam serta pelaksanaan outdoor pada hari Minggu” beber mahasiswi asal soppeng ini. 

Selain itu, pasca perekrutan akan diadakan pelatihan intensive selama dua bulan dan diakhiri dengan pementasan pengukuhan anggoa baru. Salah satu peserta merasa sangat bersemangat mengikuti Arthuporia “saya itu ingin bergabung menjadi salah satu anggota Biro KLA karena ingin mengembangkan bakat saya terutama dalam seni tari" ungkap Nurvaradillah mahasiswa prodi pendidikan biologi angkatan 2013.





0 comments :

Posting Komentar