Rabu, 10 September 2014

Doc BIOma
* Miswar

Parangtambung, BIOma-Biology Literate Community yaitu BILIC yang sebelumnya bernama TBB (Taman Baca Biologi) merupakan komunitasyang dibentuk dari hasil forum diskusi mahasiswa atau Fokus yang merupakan program kerja  bidang V yaitu Advokasi Himabio pada bulan Juni lalu. BILIC kini telah dibentuk pengurus yang paten dimana sebelumnya bersifat sementara, hal ini bertujuan agar dalam setiap program kerja kedepannya komunitas ini lebih jelas dalam penanggunjawabannya.

Penetapan pengurus dilakukan pada 9 September dimana terpilihnya ketua dan masing-masing koordinator divisi yang akan bertanggungjawab langsung pada tugas masing-masing. Adapun divisi yang telah ditetapkan adalah Divisi Kajian yang bertugas untuk mengurus rutinitas kegiatan BILIC seperti kajian mingguan, Divisi Karya Cipta bergerak dalam penerbitan karya-karya yang diproduksi oleh BILIC., dan Divisi Wisata Literasi sendiri yang akan mengurus kegiatan seperti kunjungan yang sesekali dilakukan,  misalnya ke toko buku atau event-event literasi.

Rapat ini juga menyertakan pemilihan logo, dimana tiap designer memaparkan logo masing-masing secara detil. Pemutusan penetapan logo sepenuhnya akan diberikan kepada Hasrul Baharuddin sebagai penasehat dan Ketua Umum Himabio, Rasda Gustianto. (*)

1 komentar :

  1. BILIC = Biology Literation Community bukan Biology Literate Community. =D

    BalasHapus